Thursday, June 30, 2016

Sound System Line Array VUE Audiotechnik al 12


Pada ajang pameran pro audio internasional InfoComm 2016 tahun ini, VUE Audiotechnik meluncurkan Sound System Line Array VUE Audiotechnik al 12, produk yg baru ini adalah speaker line array terbaru dan merupakan format yg paling besar dalam rentang produk al-Class.

Dirancang untuk aplikasi sistem tata suara skala besar, VUE al-12 didesain untuk efisiensi yg lebih tinggi, penanganan daya yg lebih besar dan kompresi daya yg dikurangi. VUE memanfaatkan desain transduser yg unik di setiap element line array al-Class.

Setiap komponen individual yg dikembangkan secara teliti meningkatkan parameter untuk kemampuan keluaran maksimum dan pembuangan panas , respon frekuensi yg linear, kehandalan operasi dan ukuran serta bobot yg minimal.

Salah satu fitur yg membedakan kemampuan dari VUE al-12 adalah kemampuannya untuk terintegrasi dengan elemen al-Class yg lainnya berkat prinsip Acoustic Linearity milik VUE. Teknologi CST (Continuous Source Topology) memungkinakn elemen speaker line array VUE al-Class untuk berfungsi dalam koherensi yg sama secara simetris dari sistem yg paling besar dibagian susunan atas sampai susunan array paling bawah yg paling kecil. Acoustic Linearity yg ada didalam VUE al-12 didukung oleh VUE CST yg dipasang kedalam pemandu gelombang suara frekuensi tinggi yg juga terdapat pada model al-Class sebelumnya.

“VUE al-12 memperluas rentang kualitas kejernihan suara VUE ke aplikasi yg lebih besar dalam pasar sound system global baik tur maupun instalasi sistem tata suara permanen,”ungkap CEO VUE Ken Berger. “Penambahan yg baru ini akan memberikan opsi untuk memperbesar cakupan pekerjaan bagi para pengguna speaker VUE sementara sistem al-Class mereka yg sebelumnya tetap dapat terintegrasi 100%. Ini juga akan menarik perusahaan jasa sewa sound system yg ingin memperluas bisnis mereka atau memperbarui sistem line array mereka yg mulai uzur.”

Setiap dari komponen penggerak milik al-12 dirancang dari nol sampai jadi untuk daya efisiensi yg lebih tinggi, penanganan daya yg lebih besar dan kompresi daya yg diminimalkan. Reproduksi frekuensi tinggi yg ada pada VUE al-12 ditangani oleh tiga buah penggerak kompresi berukuran 3 inci dengan keluaran 1.4 inci yg memanfaatkan diafragma beryllium Truextent milik VUE. Material beryllium memiliki rasio ketebalan berbanding bobot yg ekstrem,secara signifikan mengurangi deformasi mekanis dibawah tekanan. Ini memungkinkan penggerak frekuensi tinggi untuk mencapai tambahan oktaf frekuensi tinggi yg non resonan, dimana performa ini tidak dapat dicapai oleh diafragma berbahan aluminum atau titanium.

“Diafragma beryllium 3 inci dan tutupan fase yg baru dikombinasikan untuk menyediakan kejernihan suara frekuensi tinggi yg cemerlang sementara mengurangi kandungan harmonik secara keseluruhan sampai dengan 50%,” jelas Michael Adams, kepala divisi perancangan VUE lebih lanjut. “Hasilnya dapat terdengar didalam detail dan artikulasi dari suara vokal, instrument dan efek, yg mana seringkali hilang oleh karena lapisan frekuensi yg muncul karena pergerakan diafragma non linear.”

Dua buah komponen penggerak frekuensi rendah berukuran 12 inci dengan magnet neodymium mengapit enam buah penggerak frekuensi tengah bermagnet neodymium juga yg dibuat dari konus berbahan Kevlar. Penggerak frekuensi tengah dan tinggi melengkapi ekspansi daya keluaran frekuensi rendah dari al-12 sementara tetap berpegang pada prinsip desain Acoustic Linearity yg ada pada model sistem speaker line array VUE al-4 dan VUE al-8. Hal ini memungkinkan sistem untuk bekerjasama dalam membentuk sebuah sumber suara dengan definisi dan cakupan yg simetris ke keseluruhan rentang frekuensi ketika disusun bersama.

Sistem portabel yg dibutuhkan untuk aplikasi tur ditangani oleh sebuah desain suspensi yg aman, dan VUE al-12 sama baiknya dalam hal ini. Speaker line array ini memiliki sebuah sistem suspensi gantung yg intuitif yg mudah digunakan dan dirawat. Perangkat suspensi mempunyai 16x pengaturan per setengah derajat, memungkinkan cakupan yg lebih akurat baik saat digantung maupun ditumpuk. Kabinet dari VUE al-12 dibangun dari kayu multiplek birch yg dilapisi oleh VUE Dura-Coat, menjamin daya tahan dari speaker ini selama pemakaian.

VUE al-12 ditenagai menggunakan VUEDrive V3 System Engine yg baru, yg mana menyalurkan daya sebesar 9,000 watt di semua salurannya, dengan 1600 watt daya per salurannya untuk menggerakkan komponen frekuensi rendah dan tengah, dan 500 watt untuk penggerak frekuensi tinggi. VUEDriver V3 menyediakan fungsi pemrosesan sinyal audio digital untuk proses manajemen speaker, fungsi komnfigurasi elemen speaker line array yg deprogram oleh pabrik, kemampuan remote jaringan, analog, AS digital dan jaringan audio Dante bersama dengan EQ dan delay masukan yg dapat diatur ulang.

Setiap dari elemen speaker line array VUE al-Class kompatibel dengan teknologi penyetiran arah tembakan suara VUEPoint, memungkinkan penggunanya untuk menyesuaikan kebutuhan cakupan suara sesuai dengan kondisi area penggunaan. Ini adalah fungsi tambahan yg bisa menyediakan cakupan suara yg lebih koheren. VUEPoint Beam Steering memperluas kontrol cakupan barisan speaker, menjadikan sebaran suara SPL yg lebih konsisten ke keseluruhan area pendengar.

Sampai artikel ini diterbitkan , belum ada informasi kapan Sound System Line Array VUE Audiotechnik al 12 akan mulai dipasarkan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai berita terbaru dalam dunia sound system professional, silahkan berlangganan secara gratis melalui website resmi PSS. Salam

Monday, June 27, 2016

Sound System Line Array Bose ShowMatch DeltaQ


Bose Professional meluncurkan Sound System Line Array Bose ShowMatch DeltaQ yg baru pada acara ajang pameran sound system professional InfoComm 2016 tahun ini di Vegas Negara bagian Nevada.

Teknologi speaker line array Bose DeltaQ memungkinkan perubahan pola direktivitas atau “Q” dari setiap modul yg terdapat didalam barisan speaker gantung untuk meningkatkan kualitas reproduksi suara yg dihasilkan dengan menyelaraskan cakupan total dari susunan barisan speaker kearah pendengar dan menyesuaikan jarak tembakan suara, dengan koherensi fase yg lebih baik.

Seperti yg kita ketahui bersama , teknologi line array adalah sebuah sistem tata suara yg memungkinkan pengguna untuk mendapatkan cakupan dan sebaran suara yg merata dari depan panggung sampai dengan area pendengar yg paling belakang. Sistem line array cocok untuk aplikasi sound system yg membutuhkan sebaran suara yg mampu mencakup area yg luas dan panjang.

Speaker line array Bose ShowMatch dibekali dengan desain DeltaQ , dioptimasi untuk kedua aplikasi sistem tata suara permanen dan portabel, dengan corong pemandu gelombang suara yg dapat dirubah dalam kabinet yg berukuran kompak. Speaker Bose ShowMatch rentang penuh diisi dengan empat buah komponen kompresi penggerak frekuensi tinggi Bose EMB2S yg baru dan dua buah woofer 8 inci bermagnet neodymium. Modul akan tersedia dalam pilihan cakupan vertikal 5, 10, atau 20 derajat. Sistem suspensi yg terintegrasi mampu menahan sampai dengan 24 unit kotak speaker. Sebuah subwoofer 18 inci dengan dimensi yg sama juga akan ikut tersedia untuk melengkapi keseluruhan sistem bersama dengan seperangkat aksesoris pendukung instalasi.

Kemampuan multiguna dari desain speaker line array Bose ShowMatch membantu menyalurkan reproduksi suara yg berkualitas tinggi untuk rentang aplikasi kebutuhan yg luas,mulai dari klub kecil,rumah ibadah atau acara audio visual perusahaan, sampai dengan ruang pertunjukan yg besar atau amphitheater.

Sound System Line Array Bose ShowMatch DeltaQ direncanakan akan mulai dipasarkan mulai bulan Oktober 2016. Demo produk dijadwalkan akan dimulai pada bulan Agustus 2016 di Negara dan daerah tertentu.

Sunday, June 5, 2016

Sound System Line Array WorxAudio XL1


WorxAudio Technologies, sebuah divisi pro audio dari perusahaan sound system dan alat rekaman audio digital PreSonus Audio Electronics memperkenalkan penambahan terbaru kedalam keluarga produk TrueLine dengan lahirnya Sound System Line Array WorxAudio XL1.

Dirancang sebagai sebuah sistem tata suara yg kompak dan berkierja tinggi untuk reproduksi suara dengan materi pidato dan musik, WorxAudio XL1 tersedia dalam versi turd an instalasi permanen ,masing masingnya dalam format aktif dan pasif.

Speaker line array WorxAudio XL1 adalah speaker dua arah berefisiensi tinggi yg memanfaatkan penggerak kompresi format besar berukuran 1.4 inci yg disandingkan dengan sebuah corong pemandu gelombang suara FlatWave Former yg menyalurkan gelombang frekuensi atas yg jernih ke seluruh area cakupan yg dapat diprediksi dan di kontrol. Komponen transduser 8 inci ganda dipasang bersama dengan modul A.I.M. yg merupakan singkatan dari Acoustic Integrating Module untuk meminimalisir penyaringan konus dikeseluruhan rentang operasi.

Versi aktif dari speaker WorxAudio XL1 menggunakan sistem amplifikasi audio WorxAudio  PDA-1000 yg baru dengan fitur pengolahan sinyal audio digital DSP yg terintegrasi, kemampuan jaringan audio Dante dan mendukung WorxControl (sebuah sistem manajemen speaker ). PDA-1000 adalah sebuah sistem amplifikasi audio 2 saluran dengan topologi Kelas D yg memiliki daya sebesar 500W per salurannya dan menyertakan masukan XLR serta keluaran XLR. Dengan fitur jaringan audio Dante yg terintegrasi, versi aktif dari XL1 menawarkan sistem jaringan audio yg saling terhubung secara otomatis.

Fitur kunci dari piranti lunak WorxControl terdiri dari waktu penyelarasan delay sebesar 800 msyg diatur dalam tahap per 0.1 milidetik ,jadi operator dapat menyelaraskan waktu kedatangan suara dari sistem secara sempurna. Terdapat juga fitur pembatas dengan ambang variabel yg memungkinkan kalian untuk mengatur dinamika tanpa sebuah konsol mixer atau sebuah pemrosesan keluaran bersama dengan sebuah kompresor dengan parameter attack, lepas , ambang ,rasio dan dorongan gain yg dapat disesuaikan. Komponen amplifikasi dapat dilindungi dari elemen eksternal menggunakan tutup pelindung hujan yg dijual terpisah.

Inti dari atribut kinerja XL1 adalah pola sebaran dispersi suara horisontal 160 derajat nya ,sebuah karakteristik yg membuat sound system line array WorxAudio menjadi begitu terkenal. Kemampuan sebaran suara horisontal yg luar biasa dari WorxAudio XL1 membantu menjamin cakupan yg rata di keseluruhan area pendengar. Dikombinasikan dengan kejelasan suara dan karakteristik reproduksi musik yg membantu menjamin kualitas suara yg bersih dan alami.

WorxAudio XL1 dibangun dari bahan kayu multiplek yg kokoh, dengan penyelesaian multi  lapis menggunakan bahan polyurethane katalis. Selanjutnya , sebuah kisi kisi baja perforasi dengan rasio transmisi yg tinggi melindungi komponen yg ada di dalam kabinet. Perangkat suspensi yg dibuat khusus memungkinkan pengguna untuk menjejerkan sistem ke area cakupan dengan mudah dan presisi. WorxAudio XL1 tersedia dalam pilihan warna hitam dan putih.

Hugh Sarvis, direktur manajer untuk divisi speaker dari PreSonus / WorxAudio memberikan komentar seputar speaker yg baru ini, “XL1 sama baiknya di berbagai aplikasi berbeda yg membutuhkan sebuah sistem tata suara line array yg kompak. Kualitas rancangan dan kemampuan sonik yg transparan membuat sound system ini menjadi alat yg luar biasa untuk berbagai kebutuhan sistem reproduksi suara. Dengan dua versi yg tersedia untuk para integrator audio visual dan pekerja tur , XL1 menawarkan kualitas performa , kekuatan rancangan dan sekumpulan fitur lainnya yg membuat sistem speaker ini menjadi pilihan yg tepat untuk kalian.”

Sound System Line Array WorxAudio XL1 akan mulai tersedia dengan estimasi harga sbb :

  • XL1i-P Speaker aktif untuk instalasi permanen $4,499.95 atau sekitar IDR 63.000.000 / buah
  • XL1i-BA Speaker pasif bi amp untuk instalasi permanen $2,999.95 atau sekitar IDR 42.000.000 / buah
  • XL1T-P Speaker aktif untuk aplikasi tur $4,999.95 atau setara dengan IDR 63.000.000 / buah
  • XL1T-BA Speaker pasif bi amp untuk tur $3,599.95 atau sama dengan IDR 50.000.000++ / buah